Bhabinkamtibmas BRIGADIR AGUS Ajak Warga Bojongsari Bersinergi Dalam Menjaga Kamtibmas

    Bhabinkamtibmas BRIGADIR AGUS Ajak Warga Bojongsari Bersinergi Dalam Menjaga Kamtibmas
    Bhabinkamtibmas BRIGADIR AGUS Ajak Warga Bojongsari Bersinergi Dalam Menjaga Kamtibmas

    Bhabinkamtibmas, BRIGADIR AGUS, menggelar kegiatan Door To Door System (DDS) yang menarik perhatian warga setempat.

    Dalam kegiatan yang bertujuan mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat ini, BRIGADIR AGUS tidak hanya sekadar memberikan himbauan, tetapi juga membuka ruang bagi warga untuk bercurhat dan berbagi informasi terkait keamanan lingkungan mereka.

    Dalam sambutannya, BRIGADIR AGUS menekankan pentingnya peran aktif warga dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. "Kami bukan hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga mitra bagi masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman untuk kita semua, " ujar BRIGADIR AGUS dengan penuh semangat.

    Tak hanya itu, BRIGADIR AGUS juga memberikan himbauan kepada para remaja, anak, dan wanita untuk menjauhi berbagai perilaku negatif seperti kenakalan remaja, seks bebas, penyalahgunaan narkoba, tawuran, miras, dan penggunaan knalpot bising.

    Salah satu poin penting dalam himbauan tersebut adalah mengenai tindak pidana perdagangan orang (TPPO). BRIGADIR AGUS menegaskan bahwa setiap warga memiliki tanggung jawab untuk melaporkan jika mengetahui adanya indikasi TPPO di lingkungan sekitar.

    polres sukabumi polda jabar
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Sambang Warganya oleh Briptu Aldi Garda...

    Artikel Berikutnya

    Kapolsek Nyalindung Akp Joko Susanto Serap...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Membangun Positivisme Bangsa Indonesia di Tengah Ketidakpastian Ekonomi dan Geopolitik Dunia
    Polda Jabar Bongkar Situs Judol Beromzet Ratusan Juta
    TNI-Polri Gelar Tactical Video Game Untuk Sinergikan Pengamanan VVIP Pelantikan Presiden 2024
    Telah Terjadi Laka Lantas Tunggal Kendaraan di Waluran Sukabum
    Diduga Langgar AD/ART, Munas XI Partai Golkar Digugat ke PN Jakarta Barat dan PTUN

    Ikuti Kami