Mutiara: Bimbing Anak Negeri Cintai Ibu Pertiwi

    Mutiara: Bimbing Anak Negeri Cintai Ibu Pertiwi
    Mutiara: Bimbing Anak Negeri Cintai Ibu Pertiwi

    Sukabumi - Dua hari sudah berlalu (Senin, 3 Juli 2023), komplek pendidikan Mutiara Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi telah dikunjungi banyak siswa - siswi SMP se Jawa Barat dalam rangka mengikuti kegiatan Pentas Pendidikan Agama Islam (PAI) tingkat Provinsi diberbagai cabang lomba seperti MTQ, Pidato, LCC, Kaligrafi, dll. 

    Artinya di tempat ini, saat itu banyak anak-anak beranjak remaja potensial beraktifitas dan tentu saja menyimak suasana komplek. 

    Kamipun sengaja  menyajikan iklim lingkungan bernuansa merah putih dengan semarak bendera kebanggaan kita, dibingkai oleh program penguatan profil Pancasila yang bertujuan untuk menghidupkan kembali naluri kebangsaan pada generasi penerus negeri tercinta.

    Dan ketika mereka pulang ke-daerahnya masing-masing diharapkan akan membawa semangat nasionalisme untuk ditularkan kepada anak-anak lain di tempatnya masing.

    Sebab mereka  merupakan duta-duta remaja terbaik dari daerahnya. 

    Karena sesungguhnya pola fikir akan dibentuk oleh pembiasaan, maka sangat tepat jika sejak dini kepada mereka diberi sentuhan-sentuhan yang akan menghidupkan perasaan cinta kepada pertiwi. 

    Dengan demikian penataan lingkungan pendidikan dimana mereka beraktifitas sepanjang harinya sebaiknya dikemas dengan tema berkekuatan nilai-nilai Identitas Bangsa supaya melekat pula menjadi Identitas dirinya. 

    Betapapun generasi cinta negeri tidak akan datang sendiri. Potensi-potensi tersembunyi harus digali menjadi pondasi.

    Para pendidikpun sebaiknya memiliki naluri tinggi untuk memberi inspirasi dalam menumbuhkan kembali kekuatan hati anak didik untuk berbakti pada Ibu Pertiwi.

    ditulis oleh: Dr. Awan Setiawan

    Palabuhanratu, 06 Juli 2023

    sukabumi jabar yayasan mutiara palabuhanratu
    Aa Ruslan Sutisna

    Aa Ruslan Sutisna

    Artikel Sebelumnya

    Personil Polsek Bojonggenteng Polres Sukabumi...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Tegal Buleud Polres...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Rustika Herlambang Apresiasi Polri Raih Penghargaan Keterbukaan Informasi Publik, Bukti Komitmen Transparansi
    Leonardy Harapkan Kongres PB Lemkari Akhir Januari 2025
    Bhabinkamtibmas Polsek Cidahu di Desa Pasirdoton Gelar DDS dan Anjangsana Kamtibmas
    Bhabinkamtibmas Polsek Lengkong Polres Sukabumi Lakukan DDS di Lokasi Pengungsian Desa Sirnasari, Sampaikan Pesan Kamtibmas dan Antisipasi Bencana
    Bhabinkamtibmas Desa Pasirsuren Polsek Palabuhanratu Polres Sukabumi Gelar Cooling System Sambang Warga Pasca Pilkada Serentak 2024

    Ikuti Kami