Patroli Gabungan Polsek Nyalindung Antisipasi Gangguan Kamtibmas Berjalan Lancar

    Patroli Gabungan Polsek Nyalindung Antisipasi Gangguan Kamtibmas Berjalan Lancar
    Patroli Gabungan Polsek Nyalindung Antisipasi Gangguan Kamtibmas Berjalan Lancar

    Polres Sukabumi Polda Jabar – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, Polsek Nyalindung melaksanakan giat patroli gabungan Rayon Tengah I pada hari Minggu, 28 Juli 2024. Patroli yang dimulai pukul 21.00 WIB ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Nyalindung, AKP Joko Susanto Supono, S.Kom.

    Giat patroli ini melibatkan personil Polsek Nyalindung dan Polsek Gegerbitung, dengan sasaran utama adalah kejahatan seperti curat, curanmor, curas, kepemilikan senjata tajam, miras, narkoba, dan penggunaan knalpot racing.

    AKP Joko Susanto Supono, S.Kom menjelaskan, "Patroli ini bertujuan untuk mencegah dan mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polsek Nyalindung. Kami juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka."

    Selama patroli, petugas menyisir beberapa objek vital, pertokoan, dan tempat keramaian di daerah Nyalindung. Selain itu, kendaraan yang dicurigai membawa senjata tajam atau barang terlarang juga diperiksa secara teliti. Namun, tidak ditemukan adanya barang bukti kejahatan dalam patroli kali ini.

    "Sampai dengan saat ini, situasi di wilayah hukum Polsek Nyalindung masih aman dan terkendali. Kami akan terus melakukan patroli secara rutin untuk memastikan keamanan masyarakat, " tambah AKP Joko Susanto Supono, S.Kom.

    polres sukabumi polda jabar
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Safari Solat Subuh oleh Polsek Cisolok Polres...

    Artikel Berikutnya

    Sambang Warga Desa Sukamaju oleh Bhabinkamtibmas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Calon Bupati Sukabumi Nomor Urut 2, H. Asep Japar H. Andreas Gelar Pengobatan Gratis dan Santunan Yatim Piatu di Desa Parungseah
    Bhabinkamtibmas Polsek Surade Polres Sukabumi Desa Banyumurni Gelar Giat DDS dan Cooling System, Ajak Warga Ciptakan Pilkada Damai
    Kapolsek Lengkong Bersama Danramil Laksanakan Pengamanan Kampanye Calon Bupati Sukabumi, Berjalan Kondusif
    Bakamla RI Evaluasi Pelaksanaan Patroli “YUDHISTIRA -C”
    Bhabinkamtibmas Polsek Kalibunder Polres Sukabumi Desa Mekarwangi Ajak Warga Perkuat Keamanan Lingkungan Melalui DDS

    Ikuti Kami